Palembang, liputan 12. com.
Selasa,21/01/25.
Sudah menjadi Agenda tahunan, untuk melaksanakan program pembangunan di setiap daerah,dan menampung semua usulan kebutuhan masyarakat terkait infrastruktur dan kegiatan masyarakat lainnya dalam musyawarah Perencanaan pembangunan (Musrenbang) yang acap kali di laksanakan ditiap tingkatkan mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan dan kota.
Hal tersebut di maksudkan untuk menampung usulan warga masyarakat akan kebutuhan infrastruktur dan hal lain terkait pembangunan yang masuk dalam skala prioritas, yang nantinya akan di jadikan acuan.
Usulan berjenjang dari tahun lalu,akan direalisasikan tahun berikutnya, satu tahun berjalan,sesuai dengan ketersediaan anggaran yang tersedia dari pemerintah.
Usulan tersebut di mulai dari tingkat RT, RW, kelurahan sampai ke tingkat kecamatan dan kemudian di Paripurna kan di tingkat kota.
Hal tersebut disampaikan oleh Muhammad Fadly , camat Sukarami yang hadir pada acara Musrenbang di kelurahan Sukabangun kecamatan Sukarami kota Palembang.