Heboh .... Ada Peserta 'Siluman' Lolos Jadi KPPS, PPS Desa Ciwaringin diduga main mata

Sekretariat PPS Desa Ciwaringin Pemilu 2024

Kabupaten Cirebon, Liputan12.com - Seleksi peserta calon anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) mempertanyakan kerja Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Ciwaringin Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, diduga munculkan 4 anggota KPPS Siluman. Jumat, 12/01/2024.

Munculnya anggota KPPS siluman ada dugaan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Ciwaringin main mata hingga muncul 4 anggota "siluman" lolos seleksi KPPS.

Pantau awak media Liputan12.com, anggota KPPS siluman bukan warga Desa Ciwaringin dan tidak pernah mendaftar seleksi sebagai anggota KPPS Desa Ciwaringin, namun nama 4 anggota KPPS akan bertugas di TPS TPS Desa Ciwaringin yang bukan warga Desa Ciwaringin, melain warga dari Desa Desa Kecamatan Ciwaringin.

Tokoh masyarakat Desa Ciwaringin yang team media temui dan namanya tidak di sebutkan, mempertanyakan kinerja PPS Desa Ciwaringin di duga sembrono ada apa bisanya muncul 4 anggota KPPS dari Desa lain masuk jadi anggota KPPS Desa Ciwaringin, ini jelas sudah menampak wajah masyarakat Desa Ciwaringin serta menyakitkan hati dan perasaan Masyarakat Desa Ciwaringin "apa sudah tidak warga Desa Ciwaringin yang pinter/bisa jadi anggota KPPS hingga merekrut warga Desa tetangga" ujar tokoh masyarakat Desa Ciwaringin

Salah satu anggota KPPS, memaparkan seleksi itu dianggap tidak profesional dan disinyalir banyak kejanggalan serta mengutamakan keluarga sehingga masyarakat banyak yang tidak tau ada rekrutmen anggota KPPS, sehingga ada nama orang yang diduga tidak pernah mendaftar dan mengikuti seleksi sebagai peserta tetapi masuk dalam daftar peserta lolos KPPS.

Banyak kalangan masyarakat yang mempertanyakan munculnya ada nama anggota KPPS siluman yang dikeluarkan panitia PPS padahal dia nggak pernah daftar di Desa Ciwaringin karena alamatnya bukan Desa Ciwaringin. Itu kok bisa terpilih?," ujar masyarakat

Team media berkordinasi lewat wa ke pak Tomi sebagai Divisi hukum dan pengawasan PPK Ciwaringin mengatakan hal ini adalah mekanisme redistribusi KPPS pak, sesuai regulasi dari KPU. Ujar Tomi

Ketua BPD Desa Ciwaringin melakukan kordinasi dengan Abdul Hadi, sebagai ketua PPK Kecamatan mengatakan usia perbincangannya, ketua BPD membuat Surat Pernyataan yang di tunjukkan untuk PPS dan PPK Ciwaringin dengan harapan agar anggota yang bukan warga Desa Ciwaringin bisa di batal menjadi anggota KPPS Desa Ciwaringin dan menunjuk langsung warga Desa Ciwaringin yang menjadi anggota KPPS.

Lanjut ketua BPD jika hal ini tidak di respon positif maka diri akan mundur menjadi anggota KPPS demi menjaga protes dari masyarakat Desa Ciwaringin, ucap ketua BPD 

Kita lihat saja nanti hasilnya. Semisal itu ada dugaan pelanggaran seleksi KPPS baik secara administrasi maupun syarat formil lainnya harus dikembalikan sesuai aturan," tandasnya.

Bung Arya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama