Akibat Tidak Ada Lampu Penerangan, Proyek Peningkatan Jalan Raya Sukatenang Memakan Korban..

Bekasi. Liputan12.com.com- Naas nasib Lukman warga Kampung Utan Jati RT. 007 RW. 004 Desa Jayabakti. Yang mengalami kecelakaan saat mengendarai sepeda motor, akibat tidak adanya lampu penerangan dilokasi Proyek Peningkatan Jalan Raya Sukatenang Kecamatan Sukawangi Kabupaten Bekasi. Pada hari minggu. 16/07/2023 dini hari pukul (03:30). Akibat kecelakaan tersebut kaki nya yang mengalami luka serius harus menjalani sebanyak 42 jahitan.

"Ya 42 jahitan, paling tidak ada lampu penerangan lah, saat itu tidak ada orang sama sekali yang jaga dilokasi proyek, terus ada yang lewat orang mau nembak ke kampung pondok itu pun saya di lewatin dulu ada orang di tengah jalan dikira saya orang apa setan.

Saya sudah bilang ke pegawai desa tegur tuh pemborong nya jangan sampai tidak, yang di kuatirkan orang tidak tahu ngerem mendadak terbentur kepalanya mending kalau mati kalau gegar otak kan nyusahin keluarganya,"ungkap Lukman Senin. (17/07/2023).

Di tempat terpisah dilokasi proyek tampak beberapa orang sedang mengatur para pengendara yang melintas, saat di konfirmasi salah'seorang mengatakan, bahwa dirinya tidak mengetahui ada kecelakaan, ia katakan yang jaga hanya sampai pukul 12 lampu penerangan dari proyek memang tidak ada.

"Kecelakaan apa itu wah kurang tahu, sepi udah nggak ada orang kalau jam 4 mah, sampai malam paling yang jaga sampai jam 12 sudah, lampu penerangan dari proyek nggak ada paling ngarepin lampu penerangan dari rumah warga,"pungkasnya.

Dalam hal ini pihak proyek sudah lalai dalam pelaksanaannya, seharusnya dilokasi proyek di beri lampu penerangan, agar di ketahui oleh pengendara saat melintas di malam hari, kalau gelap sangat rawan penyebab kecelakaan lalulintas. Terlebih bagi pengendara yang berasal dari luar daerah yang tidak mengetahui medan jalan, bahkan pengendara lokal sendiri masih kerap celaka saat melintas dilokasi proyek tersebut.

(Roan)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama