Program Sekolah Sehat, Ratusan Siswa UPT SMP Negeri 1 Sei Suka Ikuti Sarapan Bergizi Bersama.

Liputan12.com
UPT SMP Negeri 1 Sei Suka Kabupaten Batu Bara yang merupakan salah satu sekolah penggerak di kabupaten Batu Bara mewujudkan salah satu aspek terpenting dalam dalam mewujudkan sekolah sehat dengan melaksanakan sarapan sehat bersama.

Hal ini terlihat pada kegiatan sarapan pagi bersama, Rabu 01 Februari 2023 di Lapangan sekolah UPT SMP Negeri 1 Sei Suka yang diikuti oleh seluruh siswa dan guru serta staff tata usaha.Kegiatan rutin ini yang dilaksanakan setiap pekannya menjadi momen penting dalam menggalang kepedulian dan meningkatkan komitmen para siswa serta warga sekolah untuk bersama membangun gizi yang baik.

Salah satu siswi, Tina Muliani mengatakan kegiatan sarapan bersama ini sangat baik, selain sarapan dengan makanan yang sehat, juga menambah keakraban sesama teman.
"Sarapan Pagi Bersama ini sangat baik, kita bisa sarapan dengan makanan yang sehat juga bisa bercengkrama dengan teman-teman, menambah keakraban sesama siswa SMP Negeri 1 Sei Suka ". Ungkap Tina.

Safira Nurwida, S.Pd salah satu Guru UPT SMP Negeri 1 Sei Suka mengatakan, melalui kegiatan ini, ia mengajak kepada seluruh siswa untuk bisa menjaga kesehatan serta makan-makanan yang bergizi.
"Pemenuhan gizi terhadap siswa merupakan hal yang wajib, maka kegiatan seperti ini harus rutin dilakukan agar pemenuhan gizi para siswa seimbang. Dan saya juga berharap para siswa untuk memakan makanan yang bergizi tidak hanya disekolah namun dirumah masing-masing ". Ujar Safira.

Kegiatan ini diawali dengan senam, sarapan bersama kemudian diakhiri dengan para siswa melaksanakan kegiatan keagamaan.

Red/Muhammad Fadli

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama