Peran serta "DPW BRINUS Sumatera Selatan" dalam Pembinaan Ideologi Pancasila dan Pencegahan Radikalisme oleh BPIP


Palembang, liputan 12.com.
Jum'at ,7/11/2025 . 
Dalam rangka ikut menyukseskan program pembinaan ideologi Pancasila kepada seluruh lapisan masyarakat serta Pencegahan paham radikalisme serta ekstrimisme di Wilayah Provinsi Sumatera Selatan. 

Acara yang dibuka langsung oleh Kepala BPIP Prof. Yudian Wahyudi dan turut dihadiri Walikota Palembang yang diwakili oleh H. Aprizal Hasyim, S. Sos., MM ini adalah bukti sinergi Pemerintah Kota Palembang dengan BPIP.

Acara ini gelar di Hotel Aston Palembang, Jumat 7 November 2025..Pada Kesempatan ini BPIP juga mengundang Narasumber mantan narapidana teroris yang telah dibina oleh Pemerintah Kota Palembang, Dalam kegiata sosialisasi kali ini juga dilibatkan Unsur Akademisi, Forum Kerukunan Umat Beragama, Para Lurah dan Camat se Kota Palembang, Unsur Ormas, ASN dan OPD se-Kota Palembang. 

Organisasi Brigade Nusantara ( BRINUS) sebagai Organisasi Kemasyarakatan Tingkat Nasional yang selama ini selalu komitmen dalam mendukung program-program yang dilaksanakan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Sangat menyambut baik langkah-langkah strategis yang dilakukan oleh BPIP yang dalam hal ini bekerja sama dengan Pemerintah Kota Palembang. 

Pada Kesempatan kepada Media Di Jakarta, Sekjen DPN BRINUS A. Ebo Setyo Indarto ST mengatakan, bahwa BPIP sebagai lembaga negara sangat luar biasa kinerjanya. " BPIP sebagai garda terdepan dalam menjaga ideologi pancasila sebagai ideologi negara kita dan sangat masif dalam melakukan pembinaan kepada seluruh lapisan masyarakat dengan menggandeng stakeholder terkait sangat patut kita apresiasi kinerjanya. Itulah yang disebut gotong royong bersama masyarakat dalam menjaga kedaulatan bangsa kita, tegas pria yang akrab dipanggil Gus Ebo itu. 

Dalam kesempatan di lokasi acara sosialisasi, Sekretaris Wilayah BRINUS Sumatera Selatan Bundahara yang didampingi segenap unsur pengurus, sangat bangga BRINUS Sumsel diajak turut berkontribusi aktif dalam menjaga Ideologi bangsa dan berperan serta dalam menjaga dan mencegah paham-paham radikalisme dan tindakan ekstrimisme di Provinsi Sumatera Selatan. 

Untuk kesempatan Kedepannya BRINUS Sumatera Selatan akan selalu siap mendukung dan menyukseskan program-program pemerintah daerah yang digagas oleh Kepala Daerah, tegas Sekwil BRINUS Sumsel.

" Langkah Nyata BPIP melalui program-programnya dan merangkul semua kalangan baik Ormas dan lapisan masyarakat lainnya serta mantan Narapidana Terorisme untuk bersama sama bergotong royong membumikan nilai nilai Pancasila dalam kehidupan sehari- hari sangatlah bermakna " tutur Sekwil Brinus Sumsel Ira Arisandi, S.Psi ketika mendampingi Bendum DPN Brinus Wahyu Syakhala S.STP.MM di lokasi Acara. 

"Semoga kedepan Brigade Nusantara (Brinus) diseluruh Indonesia dapat bersama - sama BPIP menjadi mitra strategis dalam mendukung program- program BPIP dalam membumikan nilai-nilai Pancasila salah satunya pada sila ketiga dengan menjaga persatuan indonesia agar kerukunan hidup antar umat beragama dapat terjaga dengan baik. 

"Kalau hidup kita rukun dan saling peduli, akan sulit pihak-pihak luar memecah belah bangsa kita, apalagi paham-paham radikalisme ini bisa masuk, dan Brinus sebagai Organisasi bisa menjadi garda terdepan penguatan ideologi Pancasila di masyarakat" Tegas Bendum DPN BRINUS menutup pembicaraan. #A.Hendra/Rusli.RB#

Posting Komentar

0 Komentar

Viewers