"Parkir Sepi" Jukir seputar taman Merdeka Mengeluh.

PEMATANGSIANTAR-LIPUTAN 12 - Beberapa Petugas juru parkir di seputaran area Taman Merdeka ( Eks Taman Bunga ) dan Lapangan H. Adam Malik Siantar menyatakan pendapatan menurun selama bulan puasa Ramadhan.

"Lebih ramai di hari biasa, dari mulai pagi sampai malam. Sedangkan di bulan puasa hanya waktu tertentu saja, seperti mau berbuka puasa, kalau pagi dan siang sepi".

Hal itu dikatakan seorang petugas Jukir ketika saat ditemui awak media Liputan 12, pada hari Jumat (7/4/2023) di seputaran area Taman Merdeka ( Eks Taman Bunga ).

Atok berto warga pematang Kelurahan Simalungun, Kecamatan Siantar Selatan yang sudah sejak lama menekuni pekerjaan sebagai petugas juru parkir menjelaskan, jika hari biasa kalau pagi orang ramai berolah raga, siang orang bersantai dan sore orang berjalan keliling Taman atau rekreasi dengan anak - anak untuk bermain.

"Sehingga selalu ramai dari pagi hingga malam", ungkapnya.

Meski demikian, ia dan beberapa rekan lainnya masih selalu bersyukur karena setoran setiap harinya terpenuhi. Juga ada rezeky sedikit bisa di bawa pulang, meski tidak seperti biasanya

"Tapi tetap bersyukur, karena masih ada juga yang bisa dibawa pulang ke rumah untuk belanja dapur," ungkapnya.

Petugas Jukir itu menyebutkan jika kendaraan rame tapi hanya sekedar berkeliling menjelang berbuka atau istilahnya Ngabuburit. Cari takjil untuk berbuka bukan untuk parkir dan berkeliling taman Merdeka.

"Biasalah, menjelang berbuka rame kendaraan keliling kota bukan mau olahraga atau bersantai di Taman Merdeka. Mereka ngabuburit cari takjil sambil berkeliaran," kata Atok.

[ P.M / Kabiro Pemayang Siantar ]

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama