Sampah-sampah Bikin Resah

Palembang, liputan 12 (14/3/23).
Beberapa hari ini kelurahan sukabangun dibuat repot,dengan pengaduan banyak RT,yang keluhkan masalah penumpukan sampah yang ada dilahan kosong, diwilayahnya, akibat orang yang tidak bertanggung jawab.

Seperti halnya yang menjadi keresahan warga RT,22, RT,45, RW 03,dan RW 04,yang sangat terganggu dengan tumpukan sampah di sepanjang jalan dibangun.1,yang ada diarea lahan perkuburan cina.

Gunungan sampah bahkan menutup setengah jalan menuju ke jalan peternakan, sehingga menimbulkan bau menyengat.

Tak kalah heboh di wilayah RT 42,dan 47, tumpukan sampah, tepat berada di depan Gedung BAPELKES provinsi Sumatra Selatan.

Pemandangan yang tidak indah ini membuat,Deny Akbar,selaku Lurah Sukabangun, menerjunkan stafnya turun kelapangan, bergantian,dan lurah pun terlibat langsung dalam menangani sampah tersebut.
Bahkan petugas Dinas Lingkungan Hidup,dan Kebersihan (DLHK) kota Palembang, langsung merespon dan mengeksekusi gunungan sampah untuk di buang di TPA SUKAWINATAN.

Memang masalah sampah ini juga menjadi konsen Pemkot Palembang, namun keterbatasan tempat untuk menempatkan countiner sampah sangat sulit didapat, Karena warga sekitar pasti menolak daerah nya menjadi TPS,sampah,karena bau sampah, dan dikhawatirkan menyebarkan bibit penyakit melalui lalat.

Untuk itulah diperlukan kesadaran yang tinggi dari warga masyarakat, untuk dapat membuang sampah pada tempat yang disediakan DLHK, meskipun tempatnya jauh .

lurah sukabangun diharapkan dapat mencari kan jalan keluar permasalahan sampah di wilayah kerjanya, agar tidak banyak lagi titik pembuangan sampah liar, sehingga dapat menimbulkan keresahan ditengah masyarakat.(Purwondo Palembang)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama